Kamis, 05 Februari 2015

Tips Dan Trik Fotografi Makro Dengan Kamera Saku

Tags

INFO-DSLR - Tips Dan Trik Fotografi Makro Dengan Kamera Saku. Banyak sekali foto-foto makro yang bertebaran di dunia maya ini. Kebanyakan dari mereka adalah menggunakan kamera DSLR dan juga memakai lensa makro, atau juga dengan handphone yang menggunakan lensa tambahan (makro).

Tetapi pada artikel yang saya tulis malam ini, saya akan membagikan tips dan trik melakukan fotografi makro dengan menggunakan kamera saku dan tidak memakai lensa makro. Dan tentunya gambar yang dihasilkanpun hasilnya tidak akan sama dengan menggunakan kamera yang  kualitasnya lebih tinggi seperti DSLR.

Tips Dan Trik Fotografi Makro Dengan Kamera Saku
Ilustrasi Fotografi Makro
Sebenarnya cara ini saya dapatkan dari iseng-iseng melihat settingan kamera saku milik teman saya dan disana saya mencoba melakukan beberapa eksperimen-eksperimen untuk menghasilkan foto yang menarik meskipun tidak memakai kamera yang berat.

Hal tersebut saya lakukan karena teringat kata-kata dari mas Arbain Rambey dalam salah satu acaranya, kalau tidak salah beliau mengatakan  "Yang penting itu orang yang dibelakang kameranya, dan kamera hanya sebagai pendukungnya saja", Ya intinya seperti itulah yang saya ingat maksut dari perkataan beliau.

Pertama pada settingan kamera saku anda pilih mode "makro". Mode makro ini disimbolkan dengan gambar 2 bunga dan bertuliskan "makro". Mode makro ini cara kerjanya adalah memberikan perintah kepada kamera bahwa kita akan mengambil gambar dengan jarak fokus yang begitu dekat. Dengan mode makro ini otomatis kamera akan menggunakan aperture yang besar yang membuat objek dalam fokus akan terlihat tajam sedangkan background dari objek tersebut akan terlihat blur.

Nah untuk mendapatkan gambar makro yang lebih maksimal dengan menggunakan kamera saku, anda dapat menggunakan tripod. Kenapa harus menggunakan tripod ? Karena untuk mengurangi goyangan kamera yang akan membuat gambar tidak terlalu tajam. Dengan dibantu tripod kita bisa mendapatkan hasil gambar yang lebih tajam daripada tidak menggunakan tripod. Intinya untuk mendapatkan gambar yang tajam dalam fotografi makro menggunakan kamera saku ini, minimalisirkan goyangan kamera anda.

Selain menggunakan tripod coba berkreasilah dengan memainkan settingan aperture dari kamera saku anda. Jika anda ingin mendapatkan bidang fokus yang luas maka setting aperture kamera saku anda dengan nilai yang besar, sedangkan jika anda ingin mendapatkan bidang fokus yang sempit seperti hanya ingin memfokuskan kelopak bunga yang kecil anda bisa mensettinga nilai aperture anda dengan nilai yang kecil. Intinya jangan takut salah, dalam fotografi nggak ada yang namanya salah ataupun benar. Bereksperimenlah sampai anda mendapatkan gambar yang benar-benar anda inginkan.

Ubah settingan fokus dari kamera anda menjadi manual (manual focus). Hal ini akan memudahkan anda untuk mengambil titik fokus dari suatu objek yang kita bidik.

Matikan flash yang kamera saku anda, jika flash tidak kita matikan maka gambar yang akan kita hasilkan tidak akan terlalu bagus. Gunakan cahaya alami seperti matahari. Namun sebagai catatan jangan langsung cahaya yang terpancar dari matahari. Anda bisa merefleksikan cahaya matahari tersebut dengan kertas putih atau yang lainnya. Jika kita mengambil foto dengan cahaya matahari langsung mengenai objek kita maka untuk kamera saku gambar yanng akan dihasilkan tidak akan begitu maksimal.

Yang terkahir adalah gunakan timer dari kamera saku anda. Mengapa harus menggunakan timer? Karena hal in akan mengurangi gerakan kamera yang akan mebuat gambar kita kehilangan fokus. Dengan menggunakan timer kita bisa mnegurangi bahkan menggentikan kamera goyangan dari kamera saku kita.

Nah mungkin itu saja tips dan trik yang dapat saya berikan mengenai Fotografi Makro Dengan Kamera Saku. Semoga artikel yang saya buat diatas dapat bermanfaat dan menambha wawasan bagi kita semua. Dan bukan maksud saya menggurui anda semua, saya hanya ingin berbagi pengalaman yang saya dapatkan. Karena apalah arti ilmu jika kita tidak membagikannya. Salam Jepret, hehe.


EmoticonEmoticon