Selasa, 15 September 2015

Cara Membuat Light Painting Dengan Smartphone

Tags

INFO-DSLR - Cara Membuat Light Painting Dengan Smartphone. Light Painting adalah salah satu jenis fotografi yang banyak di gandrungi para fotografer-fotogafer muda karena keindahannya. Selain karena keindahannya fotografi jenis satu ini juga menuntut kreatifitas kita. Karena disini kita bermain dengan cahaya dan memainkannya hingga membentuk suatu objek yang kita inginkan. Light Painting bisa dibilang seni fotografi yang menggunakan teknik long exposure untuk menangkap cahaya sebagai objeknya, cahaya yang dijadikan objek foto ini sengaja dibentuk untuk membuat pola tertentu.
Light Painting
Light Painting

Light Painting ini sering sekali dibuat dengan kamera DSLR karena settingan kameranya yang lengkap. Namun seiring perkembangan teknologi handphone juga mengalami perkembangan dalam segi kameranya. Smartphone adalah handphone pintar saat ini yang terus mengalami perkembangan yang cukup siginifikan. Banyak sekali fitur-fitur yang terus mengalami perkembangan, salah satunya adalah kualitas kameranya. Kamera smartphone saat ini semakin dibekali fitur yang kualitasnya hampir menyerupai kamera-kamera digital seperti DSLR. Nah maka dari itu kita bisa membuat Light Painting dengan Smartphone tanpa mahal-mahal membeli kamera DSLR.

Kunci dalam membuat Light Painting ini adalah dengan berada di dalam suatu tempat/ruangan dengan kondisi cahaya yang gelap. Jika kita ingin membuat Light Painting di luar ruangan maka kita harus melakukan pemotretan pada malam hari. Tetapi jika kita ingin membuat Light Painting di dalam ruangan makan kondisikann ruangan itu benar-benar gelap agar gambar yang kita hasilkan nanti benar-benar maksimal.

Sebelum melakukan pemotretan/pengambilan gambar sebaiknya anda membuat perencanaan terlebih dahulu, apa yang akan kita buat nanti dan bagaimana gerakan cahayanya agar saat pengambilan gambar tidak sering membuat kesalahan. Dan tentunya perancanaa/konsep juga sangat mempengaruhi kualitas dari Light Paintingmu.

Dibawah ini adalah peralatan yang anda butuhkan untuk membuat Light Painting :

- Smartphone
- Tripod
- Sumber Cahaya (Senter, LED warna (lebih bagus))
- Aplikasi Camera FV-5 (Download di Playstore)

Settingan kamera untuk membuat Light Painting :

Buka aplikasi Camera FV-5 terlebih dahulu, setelah itu lalu setting shutter speed di custom atur waktunya di atas 20/detik atau sesuaikan dengan keinginan anda sendiri, sesuaikan dengan panjang atau lama anda dalam membuat lukisan cahaya anda. Atur settingan WB di mode bulb dan atur ISO sebanyak 100.

Setelah semua sudah di atur sesuai seperti di atas tadi sekarang saatnya untuk pengambilan gambar. Tinggal pencet tombol shutter pada kamera lalu mulailah membuat tulisan/gambar menggunakan senter tadi. Untuk hasil yang lebih maksimal dan gambar lebih stabil usahakann untuk memakai tripod karena ibarata kata Light Painting tanpa tripod itu seperti "Sayur tanpa garam", hehe. Atau anda bisa meletakan Smartphone anda pada tempat yang stabil seperti kursi, meja, dll, yang penting kamera tidak goyah agar cahaya light painting bisa stabil.

Nah mungkin itu saja yang dapat saya jelaskan tentang cara membuat light painting menggunkan smartphone. Semoga informasi yang saya berikan ini dapat bermanfaat dan menambah ilmu bagi kita semua. Salam jepreet

2 komentar

Resolusi kamera smartphone untuk membuat light painting ini, berapa ya? Kamera smartphone sya cuma 5 MP

kalo mau buat bulb pake iphone bisa nggak ?


EmoticonEmoticon